Pengenalan Trading Saham

Daftar Isi
Sumber gambar : Canva

Apa itu Trading Saham ? 

Trading saham adalah aktivitas jual-beli saham dalam waktu relatif singkat, dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan dari selisih harga saham. Trader / pelaku sahan berupaya mencari peluang untuk membeli saham pada harga rendah dan menjualnya pada harga tinggi dalam periode tertentu, bisa jadi harian, mingguan atau bulanan.

Manfaat dan Resiko Trading Saham

Manfaat :
● Potensi keuntungan yang besar. 
Trading saham menawarkan potensi keuntungan yang lebih besar di bandingkan      dengan instrument investasi lainnya.
Fleksibilitas
Anda memiliki kontrol lebih besar terhadap keputusan investasi Anda dan dapat keluar dari posisi (menjual saham) kapan saja.

Resiko :
● Kerugian yang lebih besar
Trading saham juga memiliki resiko kerugian yang lebih besar. Harga saham bisa turun drastis dan anda bisa kehilangan sebagian atau seluruh modal anda. 
● Volatilitas tinggi
Pasar saham bisa sangat fluktuatif, yang berarti harga saham bisa berubah dengan cepat dan tidak terduga.
Memerlukan waktu dan usaha
Trading saham yang sukses membutuhkan dedikasi, pengetahuan dan keterampilan yang baik. 

Perbedaan Trading dan Investasi

Meskipun sama-sama melibatkan kepemilikan saham, ada perbedaan mendasar antara trading dan investasi.
Jangka waktu : Trading saham umumnya fokus pada keuntungan jangka pendek, bisa harian, mingguan atau bulanan. Sementara investasi saham lebih fokus pada pertumbuhan jangka panjang, biasanya bertahun-tahun bahkan puluhan tahun. 
Strategi : Perdagangan saham menggunakan analisis teknikal untuk memprediksi pergerakan harga saham dalam waktu dekat. Sedangkan investasi saham menggunakan analisis fundamental untuk menilai kesehatan keuangan dan prospek pertumbuhan perusahaan dalam jangka panjang.
Waktu yang dibutuhkan : Trading saham memerlukan pengawasan dan pengelolaan aktif. Sementara investasi saham umumnya bersifat "beli dan tahan" tidak perlu pengawasan terus menerus. 

Istilah Penting Dalam Trading Saham

Saham (Stock) : unit kepemilikan terkecil pada sebuah perusahaan publik.
Trader : pelaku yang melakukan trading saham.
Broker (Pialang Saham) : perantara yang menghubungkan investor dengan pasar saham untuk melakukan transaksi jual-beli.
Order : instruksi untuk membeli atau menjual saham dengan harga dan jumlah tertentu.
Bid : harga tertinggi yang bersedia dibayar oleh pembeli untuk membeli saham.
Ask : harga terendah yang bersedia diterima oleh penjual untuk menjual saham.
Spread : selisih antara harga bid dan ask.
Margin : uang pinjaman dari broker untuk membeli saham.
Volatilitas : tingkat fluktuasi harga saham
Portofolio : keseluruhan aset investasi yang dimiliki seseorang.
Analisis teknikal : analisis pergerakan harga saham di masa lalu untuk memprediksi pergerakannya di masa depan.
Analisis fundamental : analisis keuangan perusahaan untuk menilai kesehatan keuangan dan prospek pertumbuhannya.

Dengan memahami konsep dasar dan istilah-istilah penting ini, kalian semua sudah memiliki dasar untuk mempelajari lebih lanjut tentang trading.

Salam Chiko

Posting Komentar